Kamis, 28 Juli 2011

Baitullah Puncak Kerinduan Hamba

Add caption
Baitullah,

Megnetis jiwa-jiwa yang HANYA mengagungkan Asma-Nya. 
Bergerak selaras kesantunan ruhani yang dengan tidak menentang arus manusia yang sedang thawaf karena akan terlempar dari pusaran kekuatan Allah SWT. 
Tenggelam dalam arus manusia yang berlapis-lapis mengukuhkan kehambaan yang rindu Khaliqnya.


Track lapisan pertama bila keluar tergantikan secara otomatis, lapisan demi lapisan yang masuk dan keluar sebuah prosedur ruhaniyah ini akan mengantarkan setiap jamaah untuk tetap berada dalam track kesadaran jiwa bahwa memenuhi sunnatullah dengan baik dan benar akan selamat.  
Ia akan dengan mudah mencapai Maqam Ibrahim, pada lapisan selanjutanya akan memasuki Hijir Ismail dan terakhir ia akan mencapai Multazam, sebuah tempat mustajabah yang terletak antara pintu Ka'bah dengan Hajar Aswad. 
Kecuali Masjidil Haram, maka Maqam Ibrahim, Hijir Ismail dan Multazam, merupakan trilogi tempat paling didambakan muslim. 
Di tempat inilah, segala doa disampaikan, semua puja dikumandangkan, lautan air mata ditumpahkan,setumpuk dosa diakui, dan pengecilan diri disadari serta pemusatan kepada segala upaya peng-Agungan Allah SWT.



Rasa kehambaan tiada tara diukir indah dalam titian ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar